365 Animal Bedtimes Stories Beberapa hari yang lalu books on a blog mendapat kiriman buku dari Periplus Jakarta. Sebuah buku cerita yang berjudul 365 Animal Bedtimes stories. Bukunya tebal sekali, karena di dalamnya ada 365 buah cerita yang semuanya seru-seru. angka 365 pada judul merupakan jumlah hari dalam setahun. jadi buku tersebut bisa kita baca setiap hari selama setahun. Buku itu berisi tentang petualangan anak-anak di Pulau Firefly. Ada Nolo Jerapah,Baabra Domba,Bouncher Brachio, Slye Ular serta si kembar Zig dan Zag Zebra. Petualangan mereka di mulai sejak tanggal 1 Januari. Cerita dalam buku ini sengaja di tulis berdasarkan urutan tanggal yaitu 1 januari. Saat seluruh warga Pulau Firefly merayakan malam pergantian tahun. Lalu hari-hari berikutnya di isi dengan berbagai cerita petualangan seru. Semua terdiri dari cerita pendek, sehingga kita tidak akan kelelahan membacanya. Ceritanya pun di ambil dari kegiatan kita sehari-hari, seperti cerita belajar naik sepeda...